Jumat, 09 Oktober 2015

Talenta 74

Prestasi juga telah diukir oleh mutiara-mutiara yangmulai menunjukkan potensinya. Ya, Ailsa, Indah, Irlan, Reyzha, farel. Tape dan Harid yang berkolaborasi mengkreasi musikalisasi puisi dalam ajang lomba seni antar pelajar se Jakarta Selatan.

Dalam ajang tersebut, kolaborasi yang mereka lakukan telah berhasil menjadi salah satu pemenang, padahal waktu yang disiapkan untuk mengikuti lomba tersebut terbilang cukup singkat. Suatu keberhasilan yang harus dihargai karena telah mengorbankan kesempatan mereka untuk belajar di kelas. Persembahan yang diberikan mereka membuktikan bahwa sekolah ini mempunyai talenta-talenta yang banyak, tinggal diberi kesempatan untuk tampil saja.

Mereka sebenrnya adalah siswa=siswa yang terlibat dalam ekstra kurikuler band, sehingga persiapan menampilkan musikalisasi puisi tidak terlalu kesulitan, hanya tinggal menjiwai puisinya dan mengkombinasikan dengan musik dalam aransemen yang pas. Hasilnya, juara harapan I bukanlah suatu yang kecil sebagai kerja keras dan dadakan.

Selamat ya!






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

18 PEJUANG SNMPTN 2017