Senin, 06 Juni 2016

PENILAIAN AKHIR TAHUN KELAS 1011 : CBT

Mulai semester genap tahun ini,peserta didikdi SMAN 74 Jakarta akan terbiasa dengan penilaian berbasis komputer.Untuk pertama kalinya secara massal penilaian menggunakan program computer base test. Program ini mengadopsi yang telah dilaksanakan sebelumnya di kelas 12 dalam tryout dan Ujian Nasional 2016. 

Pada prosesnya peserta didik dianjurkan membawa notebook atau laptop guna mengerjakan soal-soal yangtelah disetting oleh guru dalam aplikasi tes berbasis komputer. Untuk hari pertama ada beberapa kendala terutama dalam mengcopy file dan beberapa laptop atau notebooksiswa yang hank.


Untuk hari selanjutnya masalah bukan lagi pada notebook atau laptop,tetapi pada settingan soal yang masih belum rapi yang dibuat oleh guru,maklumini baru pertama kali dilaksanakan dan perlu penyesuaian "budaya" dikalangan guru. Selain attitude atau sikap mental siswa yang masih rendah. Hal ini terlihat dari masih banyaklnya siswa yang berupaya berbuat tidak jujur dalam mengerjakan soal yang dihadapi. Dewan guru tidak memberi ampun untuk masalah inidan langsung memvonis dengan pemberian nilai nol bagi siswa yang kedapatan berlaku curang.














Tidak ada komentar:

Posting Komentar

18 PEJUANG SNMPTN 2017