Senin, 04 April 2016

UJIAN NASIONAL : Hari Pertama

Mulai hari ini, Senin 4 April 2016 hingga Selasa, 12 April 2016, Sekolah Menengah Atas di seluruh Indonesia, sebagian mengikuti ujian nasional berbasis komputer dan sebagian lagi tetap mengikuti ujian dengan paper based test. 

Untuk sekolah-sekolah SMA dan SMK di Jakarta telah diwajibkan oleh PEMDA DKI Jakarta menggunakan Computer Based Test (CBT), kecuali untuk hal-hal khusus sekolah diperbolehkan mengikuti pola lama.

Pada ujian nasional kali ini yang menggunakan CBT rata-rata sekolah terbagi atas tiga sesi ujian, yakni mulai pukul 7.30 - 9.30 untuk sesi pertama, sesi kedua dimulai 10.30 -  13.30 dan untuk sesi ketiga mulai pukul 14.00 - 16.00.Mata pelajaran yang diujikan pada hari pertama adalah Bahasa Indonesia. 

Berikut suasana ujian nasional berbasis komputer sesi pertama yang diikuti oleh siswa-siswa kelas XII IPA 1 dan 2 :










 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

18 PEJUANG SNMPTN 2017